View cart “” telah ditambahkan ke keranjang Anda.

Bahasa Arab 2 untuk Kelas XI Madrasah Aliyah

SKU: 142103.091 Kategori: ,
  • Deskripsi
  • Ulasan (0)

Deskripsi

Buku Bahasa Arab untuk madrasah aliyah ini disusun berdasarkan Capaian Pembelajaran PAI dan Bahasa Arab
Kurikulum Merdeka pada madrasah. Kami menyajikan buku ini untuk mempermudah para siswa madrasah aliyah dalam mempelajari bahasa Arab.

Buku Bahasa Arab ini terdiri atas tiga jilid. Setiap jilid dipergunakan untuk satu tingkat kelas. Setiap bab dalam buku ini memiliki empat komponen sebagai berikut.
1. Al-Istima‘ atau mendengarkan, berupa cerita atau percakapan yang akan dibacakan oleh guru atau siswa lain. Setelah mendengarkan pembacaan tersebut, siswa diharapkan mampu mengungkapkan bacaan tersebut dengan kalimatnya sendiri.

2. Al-Kalam atau percakapan, berupa percakapan yang dipraktikkan oleh siswa. Dalam materi ini, siswa melakukan praktik penggunaan bahasa Arab secara langsung.

3. Al-Qira’ah atau membaca, berupa bacaan yang dibaca oleh siswa. Guru membimbing siswa serta mengarahkannya agar memiliki pemahaman yang benar. Beberapa latihan disajikan setelah materi sebagai evaluasi terhadap pemahaman siswa.

4. Al-Kitabah atau menulis, berisi beberapa model latihan untuk meningkatkan kemampuan menulis siswa dalam bahasa Arab. Subbab ini juga memuat tugas menerjemahkan. Guru dapat menyampaikan materi pelajaran dalam buku ini dengan berbagai cara. Contohnya adalah tanya jawab, peragaan, dan praktik. Untuk membantu pemahaman siswa, semua tulisan dalam buku ini diberi harakat.

Ulasan

Belum ada ulasan.


Be the first to review “Bahasa Arab 2 untuk Kelas XI Madrasah Aliyah”